Ciri-ciri Protozoa: Protista Mirip Hewan
Protista mirip hewan dikenal dengan sebutan Protozoa. Protozoa berasal dari kata proto = mulamula dan zoon = hewan sehingga Protozoa diartikan sebagai hewan permulaan atau awal.
Ciri-ciri umum Protozoa antara lain:
a. Merupakan organisme bersel satu.
b.Mempunyai inti eukariotik.
c.Ukuran tubuh antara 100�300 mikron.
d.Sebagian besar anggota Protozoa mempunyai alat gerak.
e.Alat gerak Protozoa, antara lain kaki semu (pseudopodia), bulu getar (silia), dan bulu cambuk (flagelum).
f.Habitat Protozoa di air tawar, air laut, tempat lembap, tubuh hewan, dan tubuh manusia.
Sel Protozoa umumnya terdiri atas membran sel, sitoplasma, vakuola makanan, vakuola kontraktil,
dan inti sel. Membran sel berfungsi sebagai pelindung serta pengatur pertukaran makanan dan gas. Sitoplasma adalah cairan sel yang berada di dalam membran sel. Vakuola makanan adalah vakuola pencernaan makanan masuk melalui membran sel atau sitoplasma (mulut sel). Vakuola kontraktil adalah vakuola yang mengeluarkan sisa makanan. Inti sel berfungsi untuk mengatur aktivitas sel.
Protozoa melakukan reproduksi aseksual dengan cara pembelahan biner dan melakukan reproduksi seksual dengan cara konjugasi. Dalam kondisi yang tidak menguntungkan, beberapa Protozoa membentuk sel tidak aktif yang disebut kista. Setelah lingkungan membaik, dinding kista pecah dan Protozoa dapat hidup secara normal.
0 comments:
Post a Comment